Infokaltim.id, Bontang– Anggota DPRD Kota Bontang, Alfin Rausan Fikry, menyerukan kepada para pemuda di Bontang untuk lebih kreatif dan inovatif, mengingat posisi strategis Bontang sebagai kota penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN). Menurut Alfin, pemuda-pemudi di Bontang harus memanfaatkan peluang ini untuk berkontribusi secara positif terhadap masa depan mereka dan kota.
“Pemuda-pemuda di Bontang harus berinovatif, lebih kreatif, terutama sekarang ketika Bontang sudah menjadi bagian dari wilayah penyangga IKN. Jangan sampai mereka terlena dengan hal-hal yang tidak bermanfaat, karena itu akan berdampak pada kelangsungan hidup mereka di masa depan,” kata Alfin Rausan Fikry, Sabtu (20/10/2024).
Alfin juga menekankan pentingnya peran aktif pemuda dalam berbagai kegiatan positif yang bisa memberikan dampak baik bagi diri mereka dan lingkungan sekitarnya. Dengan menjadi generasi yang aktif dan produktif, pemuda dapat menjadi bagian dari pembangunan kota yang semakin berkembang sebagai penyangga IKN.
“Pemuda perlu aktif dalam kegiatan-kegiatan positif. Inovasi dan kreativitas mereka akan sangat dibutuhkan dalam membangun Bontang ke depan, baik dari segi ekonomi, sosial, maupun budaya. Jangan sampai mereka menyia-nyiakan kesempatan ini,” tambahnya.
Sebagai kota yang kini memiliki peran penting dalam pengembangan IKN, Alfin berharap pemuda Bontang dapat melihat tantangan ini sebagai peluang untuk mengembangkan diri dan memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat.
[Ryu|Adv DPRD Bontang]