Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaDPRD Samarinda Dorong Pemkot Naikan Gaji Tenaga Kesehatan dan Petugas Kebersihan

DPRD Samarinda Dorong Pemkot Naikan Gaji Tenaga Kesehatan dan Petugas Kebersihan

Infokaltim.id, Samarinda- Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti, mendorong Pemkot agar memberikan tunjangan kepada petugas kebersihan dan tenaga kesehatan.

“Karena memang kalau insentif kita dari dulu kecil, untuk perawat atau khususnya tenaga kesehatan, begitu juga untuk teman-teman kita penyapu jalan, gajinya kan di bawah UMK,” ujar Puji, Jum’at (14/10/2022).

Dia menilai, untuk meningkatkan gaji petugas kebersihan dan perawat, karena kedua profesi ini memilik peranan tersendiri, mulai dari petugas kebersihan yang selama ini menjaga keasrian kota serta perawat yang banyak membantu dalam pelayanan kesehatan.

“Mudah mudahan kalau pak wali kota punya impian di 2023-2024, ekonomi kita bagus, PAD kita bagus dana transfernya juga bagus, bisa saja terwujud,” demikian Puji.

[Ard | Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular