Selasa, April 22, 2025
BerandaBeritaKetua DPRD Kukar Abdul Rasid Hadiri Launching Kampung Bebas Narkoba di Kelurahan...

Ketua DPRD Kukar Abdul Rasid Hadiri Launching Kampung Bebas Narkoba di Kelurahan Panji Tenggarong

Infokaltim.id, Tenggarong- Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kutai Kartanegara (Kukar) Abdul Rasid menghadiri launching Kampung Bebas Narkoba  Kelurahan Panji di Taman Miana Kelurahan Panji Kecamatan Tenggarong pada Kamis (31/08/2023).

Kampung Bebas Narkoba merupakan kegiatan yang diinisiasi dan diresmikan oleh Kapolres Kukar AKBP Hari Rosena.

Abdul Rasid berharap, karena adanya program tersebut dapat mewujudkan Kelurahan Panji menjadi kawasan yang bebas dari peredaran narkoba.

Untuk mewujudkan itu, menurut dia memang harus dibutuhkan kerjasama oleh semua pihak, terutama seluruh elemen masyarakat di Kelurahan.

“Kita juga berharap Kelurahan Panji dapat menjadi contoh bagi Kelurahan dan desa lain di Kukar pada misi yang bebas dari narkoba. Semoga masyarakat Kelurahan Panji menyadari tentang bahaya narkoba bagi kehidupan masyarakat,” kata Rasid.

Anggota dewan dari Partai Golkar itu menyebutkan narkoba merupakan salah satu penyakit di masyarakat yang harus diperangi oleh semua pihak.

“Perlu ada kerjasama yang baik dari masyarakat untuk memerangi narkoba di Kukar. Dampak dari narkoba ini sangat luar biasa dan cukup merusak generasi muda kita,” tutupnya.

[Rfr|Anl|Ads DPRD Kukar]

RELATED ARTICLES

Most Popular