Kamis, Juli 3, 2025
BerandaBeritaMenjadi Kejuaraan Perdana Dispora Korps Ditargetkan Juara Umum

Menjadi Kejuaraan Perdana Dispora Korps Ditargetkan Juara Umum

Infokaltim,id Samarinda- Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) miliki akademi drum band yang diisi oleh 18 atlet yang sudah berlatih sejak Maret 2024 lalu.

Saat ini, 18 personel yang tergabung dalam akademi drum band ini tengah mengikuti kejuaraan Piala Raja Hamengkubuwono ke X di Yogyakarta.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Kepala Bidang (Kabid) Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim, AA Bagus Saputra Sugiarta.

“Karena ini ini menjadi yang pertama mereka ikut kejuaraan pasca dibentuk, ya harus menang dan juara. Tidak ada target, juara umum,” kata Bagus.

Bagus menjelaskan, akademi yang dibentuk oleh Dispora Kaltim ini baru berjalan 8 bulan, sejak resmi didirikan pada Maret 2024 lalu.

“Delapan bulanan lah, nah itu kami sudah membentuk akademi, sudah berjalan juga. Tapi dalam persiapannya, itu dua minggu atau tiga minggu, untuk pertandingan ini saja,” terangnya.

Khsusu untuk latihan biasa sudah berjalan sejak awal dibentuk. Keberangkatan kontingen ini sepenuhnya disponsori oleh Dispora Kaltim.

“Namanya Dispora Drum Korps, atletnya dari pelajar. Tapi saya belum berani menyebut nanti menang dapat apa, karena yang penting lomba dulu saja,” tegasnya.

[Anr|Anl|Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular