Sabtu, April 19, 2025
BerandaBeritaPertegas Penegakan Hukum, BK DPRD Samarinda Hadiri FGD Bahas Kode Etik dan...

Pertegas Penegakan Hukum, BK DPRD Samarinda Hadiri FGD Bahas Kode Etik dan Tatib Legislatif

Infokaltim.id, Samarinda- Jajaran Badan Kehormatan (BK) DPRD Samarinda menghadiri undangan focus group discussion (FGD) yang digelar oleh BK DPRD Kaltim yang dihadiri seluruh anggota BK DPRD se kabupaten/kota.

FGD tersebut dengan mengangkat tema “Harmonisasi Penegakan Kode Etik dan Tata Beracara Badan Kehormatan guna menjaga Martabat, Kehormatan, dan Citra DPRD” yang diselenggarakan di The Kuta Beach Heritage Hotel-Manage By Accor Bali, Senin (13/06/2022).

Acara FGD tersebut di buka langsung oleh Ketua BK DPRD Provinsi Kaltim, Sutomo Jabir dalam acara tersebut di hadiri oleh Yasoaro Zai Analis Kebijakan Ahli Madya Subdirektorat Wil. III Dit. FKDH dan DPRD sebagai Narasumber.

Ketua BK DPRD Samarinda, Ahmat Sopian Noor menyebutkan kegiatan FGD ini termasuk salah satu membahas tugas dan fungsi BK dalam memonitoring seluruh kegiatan anggota DPRD secara kelembagaan maupun secara personal.

“Karena BK ini bertugas sebagai penentu dan menjadi pengawasan terhadap anggota DPRD dalam melakukan berbagai hal yang telah ditetapkan dalam undang-undang maupun kodet etik yang telah disepakati bersama,” tuturnya.

Selain itu juga, kata Politikus Golkar itu, bahwa FGD juga membahas mengenai peluang dan tantangan dalam penegakan sanksi terhadap Anggota DPRD yang melakukan Pelanggaran kode etik dan Tata tertib (tatib) DPRD.

“Pada intinya, bahwa mempertegas kembali tugas dan fungsi BK dalam penegakan hukum yang berlaku,” tegasnya.

Menurutnya, kegiatan FGD ini sebagai upaya untuk memperkaya khazanah keilmuan dan pengelaman bagi seorang anggota legislatif dan dirinya sebagai Ketua BK DPRD Samarinda.

“Yang jelas kinerja kita terus dimaksimal lagi untuk itu perumusan mempertegas penegakan kode etik bagi para legislator harus segera dilakukan sesuai dengan aturan yang berlaku,” tutupnya.

[Ard | Ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular