Minggu, April 20, 2025
BerandaBeritaSelain Dimanfaatkan untuk Pertanian, Desa Perangat Selatan Miliki Destinasi Wisata Embung, Kades...

Selain Dimanfaatkan untuk Pertanian, Desa Perangat Selatan Miliki Destinasi Wisata Embung, Kades Sebut Telah Dapatkan Dukungan CSR

Infokaltim.id, Tenggarong- Desa Perangat Selatan, Kecamatan Marangkayu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) telah berhasil mengubah embung menjadi destinasi wisata yang dinamakan Pariwisata Embung Dumati.

Kepala Desa Perangat Selatan, Sarkono, menyatakan bahwa embung ini dulunya adalah wilayah rawa yang kini telah dibendung dan dimanfaatkan untuk mengairi pertanian saat musim kemarau.

“Kami telah menguatkan pembangunan embung dan ke depannya akan dialokasikan untuk perawatan dari wisata tersebut,” ujar Sarkono, Senin (08/04/2024).

Dengan luas area mencapai dua hektare, embung ini diharapkan dapat menjadi sumber pendapatan baru bagi masyarakat desa.

Pemdes Perangat Selatan telah menerima dukungan dana CSR dari PT Pertamina Hulu Sanga-Sanga dan PT Mahakam Sumber Jaya, yang telah menyumbangkan sekitar Rp 400 juta dalam dua tahun terakhir.

“Dana tersebut sangat membantu kami dalam mengembangkan pariwisata di desa kami,” tambah Sarkono.

Rencana pengembangan tahun 2024 termasuk pembangunan fasilitas pendukung seperti toilet, gazebo, dan taman.

Sarkono berharap pariwisata Embung Dumati dapat berjalan sesuai dengan ekonomi sirkular yang memberikan dampak positif secara ekonomi, lingkungan, dan sosial.

“Kami juga merancang untuk membentuk sarana edukasi bagi anak-anak sekolah yang ingin melakukan study tour. Target kami adalah menghasilkan Pendapatan Asli Desa yang dikelola oleh Bumdes pada tahun 2025,” harapnya.

[anl|ads]

RELATED ARTICLES

Most Popular