Tingkatkan Partisipasi Pemuda dalam Pembangunan, Anggota DPRD Kaltim Firnadi Ikhsan Gelar Sosialisasi Perda Kepemudaan di Desa Tanjung Batu

Ketua Fraksi PKS DPRD Kaltim, Firnadi Ikhsan saat memberikan sambutannya pada kegiatan Sosperda No.8 tentang Kepemudaan bersama warga Desa Tanjung Batu. (Infokaltim.id/ist).

Infokaltim.id, Tenggarong- Anggota DPRD Provinsi Kaltim Dapil Kukar Firnadi Ikhsan menggelar Sosialisasi Perda (Sosper) No. 8 Tahun 2022 tentang Kepemudaan, bersama masyarakat di Desa Tanjung Batu, Kecamatan Tenggarong Seberang, kegiatan ini adalah yang ke 4 ditahun 2025 pada Minggu (13/04/2025).

Dalam sambutannya, Firnadi menyampaikan pentingnya sosialisasi ini sebagai bentuk kehadiran pemerintah daerah provinsi Kaltim dalam memfasilitasi, membina dan mengembangkan kepemudaan, Sosialisasi ini sekaligus menyatakan adanya tanggungjawab pemerintah daerah dalam memperhatikan anak-anak muda, berkaitan dengan peran pemuda dalam pembangunan.

Antusias dalam kegiatan ini dihadiri ratusan masyakarat umumnya muda-mudi di Desa Tanjung Batu, dari beberapa pertanyaan dan diskusi mencerminkan kegiatan ini perlu dilanjutkan dalam kegiatan-kegiatan pembinaan, pelatihan dan pendampingan kepada masyarakat khususnya anak-anak muda.

Dalam acara ini menghadirkan Narasumber Adji Mustika Presellia Putri, Ketua Lokalista UMKM yang konsen dalam pembinaan masyarakat usaha kecil. Dalam penyampaiannya Adji Mustika menggaris bawahi peran generasi muda begitu sangat penting dalam pembangunan didaerah.

“Peran pemuda sangat menentukan dalam terbentuknya masyarakat kuat dan lingkungan yang produktif, penuh dengan nilai-nilai positif,” ujarnya.

Untuk itu peran orang tua, lingkungan masyarakat dan pemerintah sangat dibutuhkan dalam membentengi dari segala macam ancaman dan hal-hal yang merusak, diantaranya bahaya narkoba, dampak negatif sosial media, miras dan sebagainya.

Sementara, Kepala Desa Tanjung Batu, Husniansyah mewakili peserta sosialisasi menyatakan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat dan terasa sebagai dukungan kepada masyarakat terlebih bagi anak-anak muda yang sedang dalam perkembangannya menumbuhkan minat dan bakat.

“Kami sangat berharap ada bantuan program pemerintah untuk pelatihan skil keterampilan yang diarahkan kepada kemandirian usaha, dan tidak bergantung lapangan pekerjaan di perusahaan dan sebagainya,” harapnya.

Dalam forum ini peserta yang dihadiri pula oleh tokoh masyarakat dari pemerintahan desa hingga ketua RT, tokoh perempuan dan tokoh agama, menggunakan kesempatan untuk berdiskusi terkait program bantuan modal usaha kecil, diantaranya bagi ibu-ibu yang berusaha membuat kue atau jajanan kecil, serta bagaimana mengembangkan hingga dapat didistribusikan secara luas.

Antusias masyarakat dalam kegiatan yang diadakan di Desa Tanjung Batu, Kec. Tenggarong Seberang, Kukar. Minggu 13 April 2025 berlangsung lancar.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi pemuda dalam pembangunan dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya peran pemuda dalam masyarakat.

“Bahwa Perda Kepemudaan ini merupakan salah satu upaya pemerintah untuk meningkatkan kualitas hidup pemuda dan meningkatkan partisipasi mereka dalam pembangunan. Kita berharap pemuda dapat menjadi agen perubahan yang positif dan berperan aktif dalam pembangunan.” Sebut Firnadi Ikhsan.

Semoga kegiatan-kegiatan sosialisasi ini mampu memberikan manfaat dan ikut andil dalam menciptakan masyarakat yang hebat, masyarakat yang kuat untuk bangsa dan negara yang kita cintai ini.

“Kedepan Kami akan terus melaksanakan kegiatan sosialisasi Perda ini dalam jadwal penugasan yang diberikan,” ungkap Firnadi.