221 Peserta Ikut MTQ Tingkat Kecamatan Samarinda Utara

Acara pembukaan MTQ Kecamatan Samarinda Utara

Infokaltim.id, Samarinda- Kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kecamatan Samarinda Utara yang berlangsung mulai tanggal 19 sampai 25 Maret 2021 digelar di gedung Serbaguna Perumahan Solong Durian.

Dalam catatan yang dikirim oleh panitia kafilah utusan seluruh Kelurahan di wilayah Samarinda Utara terdapat 221 peserta dari 8 kelurahan yang mengikuti musabaqah terbagi atas 22 jenis cabang.

Ketua penyelenggara Muhammad Jafron dalam sambutannya mengatakan bahwa MTQ ini sebagai ajang mencari generasi penerus al-Quran dengan mencetak hafiz dan hafizah terbaik.

Penyelenggaraan MTQ ini tentunya diharapkan mampu memberikan secercah harapan bagi penanaman kembali nilai-nilai Quran di lapisan masyarakat yang barangkali sering dibahasakan dengan “Memasyarakatkan Al Quran dan meng-Qurankan masyarakat.” ungkap Muhammad Jafron, Sabtu (20/3/2021).

Dengan kegiatan Musabaqah Tilawatil Quran diharapkan izzah Islam di kalangan masyarakat terbangkitkan kembali sehingga Alquran betul-betul lekat pada diri masyarakat dan dengan sendirinya prilaku masyarakatpun akan terarah menuju prilaku yang qurani.

Menjadi harapan bersama pelaksanaan MTQ bukan persoalan kalah ataupun menang tetapi bagaimana menumbuhkan jiwa qur’ani dalam diri setiap individu yanag disentuh dengan berbagai macam alunan nan merdu setiap pelafal ayat suci al-Qur’an serta menumbuhkan rasa ukhuwah islamiyah.

Sangat penting memupuk rasa ukhuwah, saling mengenal dan mempelajari kelebihan dan keunggulan masing-masing”, ujar Muhammaf Jafron

Dia berharap ajang MTQ ini bukan sekedar menang dalam kompetisi yang luhur ini. Ke depan perlu juga dikembangkan musabaqah ekonomi qurani, musabaqoh sosial qurani, musabaqah keluarga qurani dan seterusnya.

Kegiatan MTQ ini dibuka secara resmi oleh Camat Samarinda Utara, Syamsu.

[MU | SD]