Ditolak Karena Berhijab, DPRD Segera Panggil Pengelola Mall

Foto: Anggota DPRD Kota Bontang, Faisal. (Infokaltim.id/Ist).

Infokaltim.id, Bontang – Kabar tak menyenangkan datang dari pusat perbelanjaan yang baru saja dibuka beberapa waktu lalu. Diduga, salah satu tenan yang ada di mall tersebut berlaku diskriminasi terhadap calon karyawannya. Calon karyawan tersebut tak diterima lantaran menggunakan hijab. Kabar tersebut pun viral di media lokal.

Mengetahui hal tersebut, Anggota DPRD Bontang Faisal menyesalkan kejadian itu terjadi di mall yang baru saja dibuka. Apalagi, isu yang berkaitan dengan kepercayaan seseorang jarang sekali terjadi di Bontang. Sebab sejauh ini Bontang sangat kondusif dan toleran terhadap kepercayaan seseorang.

Untuk memperjelas persoalan, Faisal bersama anggota DPRD Bontang lainnya segera memanggil pengelola mall tersebut.

“Kami pasti akan tegur pengelola jika kejadian itu benar adanya. Kami juga akan minta agar aturan aturan diskriminasi itu tidak ada lagi di Bontang,” kata Politisi Nasdem Bontang ini.

Disambung Faisal, baik pengelola mall ataupun tenant tak boleh membuat aturan yang melanggar hak hak asasi, apalagi yang berkaitan langsung dengan agama atau kepercayaan. Hal itu tentu sangat merugikan warga Bontang.

“Undang undang dasar negara saja menjamin kita menjalankan kepercayaan, masak ada aturan yang dibuat tenant yang bertentangan dengan undang undang. Pelanggaran itu,” tegasnya.

[*Anl]