DPRD Samarinda dan Pemkot Gelar Sidak Bapokting Jelang Ramadhan 1444 H, Tim Gabungan Diminta Terus Memantau Harga Pasar

Anggota Komisi II DPRD Samarinda, Muhammad Rudi (baju putih mengenakan topi) saat sidak ke pasar. (Infokaltim.id/Ist).

Infokaltim.id, Samarinda- Anggota Komisi II DPRD Samarinda, Muhammad Rudi bersama rombongan Wakil Wali Kota Samarinda, Rusmadi Wongso menggelar inspeksi mendadak (sidak) menjelang Bulan Ramadhan 1444 hijriah untuk melihat langsung pemantauan bahan pokok dan bahan penting (Bapokting) di Pasar Segiri dan pergudangan distributor, Selasa (07/03/2023).

Sidak Bapokting tersebut melibatkan sejumah organisasi pemerintah daerah (OPD) dan instansi TNI dan Polri serta Perusahaan Daerah Varian Niaga, Perwakilan Bank BI.

Muhammad Rudi menyebutkan, pihaknya melakukan sidak bertujuan untuk memantau harga barang-barang kebutuhan pokok selama bulan suci Ramadhan dan ketersediannya menjelang Lebaran 1444 H.

“Kami tim GabunganPemkot dan satgas dari Polres Samarinda melakukan pemantauan harga kebutuhan pokok penting di Varian Niaga, pergudangan beberapa distributor dan Pasar Segiri. Dalam pantau itu harga bahan pokok masih relatif stabil, meskipun ada berberapa bahan yang naik tapi tidak signifikan,” ujarnya.

Sidak diawali di Perumda Varian Niaga pihaknya memantau harga kebutuhan bahan pokok mulai dari beras, gula, minyak goreng, telor, mie instan, tepung terigu dan susu.

Lalu, pihaknya melakukan pemantauan harga daging sapi, daging ayam dan ikan segar yang berada di Pasar Segiri.

“Kami memantau juga soalkualitas daging ayam, daging sapi dan ikan segar yang dijual oleh para pedagang, semuanya relatif bagus dan baik untuk dikomsumsi,” tuturnya.

Selain itu, disebutkan Politikus Gerindra itu, bahwa pihaknya ini juga memantau harga dan ketersediaan bahan penting lainnya seperti cabe merah besar, cabe rawit, bawang merah, bawang putih, kacang hijau, kacang tanah, kol, kentang, tomat, wortel dan kubis.

“Untuk menjaga stabilitas harga kebutuhan pokok, kami meminta Pemkot dan satgas serta tim gabungan lainnya secara berkala terus memantau harga dipasaran, terutama harga sembako pada bulan Puasa dan menjelang Hari Raya Idul Fitri,” pintanya.

[Ard | Ads]