Ketua Komisi IV DPRD Samarinda Soroti Pentingnya Kolaborasi dalam Sektor Pendidikan

Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti,(Infokaltim.id/Ist).

Infokaltim.id Samarinda- Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti, menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha dalam mendukung tiga pilar sektor pendidikan. Menurut Sri Puji, kerjasama ini diperlukan untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan mengatasi tantangan dalam dunia pendidikan.

“Kami melihat pentingnya kerja sama yang baik antara pemerintah, masyarakat, dan dunia usaha dalam menghadapi tantangan pendidikan saat ini,” ungkap Sri Puji, politikus Partai Demokrat.

Ia menjelaskan bahwa kerja sama ini tidak hanya penting untuk pemenuhan fasilitas dan infrastruktur pendidikan, tetapi juga sebagai kunci keberhasilan dalam mengatasi masalah pendidikan. “Jika kerja sama ini tidak berjalan baik, dampaknya akan dirasakan oleh pemerintah,” tambahnya.

Sri Puji juga menyoroti peran orang tua murid dan masyarakat dalam proses pendidikan. Menurutnya, tanpa dukungan dari mereka, peningkatan kualitas SDM akan sulit dicapai. Ia menyadari bahwa ada permintaan untuk iuran yang diperlukan untuk menunjang biaya pendidikan.

“Meskipun ada dana Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA), iuran dan sumbangan dari sekolah tetap diperlukan, mengingat dana BOSDA tidak cukup membiayai semua kebutuhan peserta didik,” jelas Sri Puji.

Ia menegaskan bahwa iuran sekolah bersifat sukarela dan tidak ada sanksi bagi yang tidak membayar. “Ini adalah bentuk partisipasi sukarela bagi yang mampu,” pungkas Sri Puji.

[Anl|Ads]