Meriahkan Lokakarya PGP Kukar, Sejumlah Stand Dipenuhi Pameran Kerajinan Tangan dari Sekolah

Stand pameran kerajinan tangan yang ditampikan seumlah sekolah. (infokaltim.id/ist).

Infokaltim.id, Tenggarong- Selain mengajar murid-muridnya pendidikan formal, para guru ternyata masih sempat berkarya sendiri dan bersama anak didiknya.

Karya para pendidik dan sekolah di Kutai Kartanegara itu, dipamerkan pada Lokakarya ke-7 Program Pendidikan Guru Penggerak (PGP) Angkatan 9, di SMPN 1 Tenggarong, Minggu (28/04/2024).

Usai membuka Lokakarya PGP tersebut, Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Akhmad Taufik Hidayat, didampingi panitia dan para pejabat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan meninjau pameran hasil karya guru.

Adapun hasil karya yang ditampilkan di 11 stand pameran tersebut yaitu berbagai kerajinan tangan, kain batik, hingga buku-buku.

Akhmad Taufik Hidayat mengapresiasi para tenaga pendidik yang masih sempat berkarya, maupun mendorong murid untuk berkarya ditengah kesibukan utama sebagai guru.

“Kami Pemerintah mendukung upaya kreatif ini, sebagai dorongan motivasi bagi warga maupun berbagai kalangan untuk mengembangkan kreativitas,” ujarnya.

Untuk diketahui, tujuan PGP guna meningkatkan kompetensi pribadi peserta guna meningkatkan proses belajar mengajar.

Selain itu, sesuai ketentuan PGP boleh sebagai syarat menjadi Kepala Sekolah. Maka diharapkan 53 orang peserta kali ini lulus dengan baik untuk kemajuan pendidikan Kukar. 

[pro|anl|ads]