Peringati HUT RI ke-78 Tahun, Sekwan DPRD Kukar Ikuti Kirab Budaya dan Pawai Mobil Hias

Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Ridha Darmawan saat mengikuti karnaval kirab budaya dalam rangka memperingati HUT RI ke-78 Tahun di Tenggarong. (Infokaltim.id/Ist).

Infokaltim.id Tenggarong- Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Ridha Darmawan Pimpin para ASN dan Non ASN di lingkungan Sekretariat DPRD ikuti serta Karnaval , Kirab Budaya dan Pawai Mobil Hias dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 Tahun 2023 di Kab Kutai Kartanegara.

Tampak di atas panggung kehormatan Bupati Kukar, Edi Damansyah seserta Ibu Rendi Sholihin Wakil Bupati Kukar Beserta Ibu, Jajaran Forkopimda Kab Kukar Beserta Ibu dan pejabat lainnya.

Ridha mengatakan Karnaval dan Kirab Budaya sangat meriah dimulai dari pukul 06.00 wita, mengambil star awal bertempat di Jalan KH Ahmad Muksin tepatnya Jembatan Repo-repo lanjut, Wolter Monginsidi dan berakhir Jalan Pesut, Kel Timbau, Kec Tenggarong kurang lebih jam 14.50 wita.

Adapun peserta yang ikut terdiri dari siswa-siswi TK, SD/MI, SMP/MTS dan SMA ,Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) BUMD, Kecamatan Se- Kukar, Kelurahan dan Desa, Organisasi Serta Masyarakat Kec Tenggarong dengan jumlah ± 153 peserta.

Karnaval dan Kirab Budaya ini dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 , serta merupakan agenda rutin tahunan yang di laksanakan serentak di seluruh Indonesia.

“Kegiatan Karnaval dan Kirab Budaya ini merupakan penghormatan dalam mengisi kemerdekaan Negara Indonesia,” ucap Ridha

Dia merasa bangga mengikuti kirab budaya dan pawai mobil sekaligus mengenakan pakaian adat sebagai bentuk keberangaman dan kekayaan budaya di Indonesia khsusunya di Kabupaten Kukar.

“Kegiatan sangat meriah, masyarakat juga antusias, semua budaya ditampilkan dalam karnaval kirab budaya ini,” tuturnya.

[Rfn|Anl|Ads]