Puncak Peringatan BBGRM Kaltim 2023, Desa Batu Batu Kecamatan Muara Badak Jadi Tuan Rumah

Suasana Kegiatan Puncak Peringatan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Tingkat Provinsi Kalimantan Timur ke-20 tahun 2023 dipusatkan di Desa Batu Batu Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara. Kegiatan tersebut berlangsung pada Rabu (19/10/202). (Infokaltim.id/Ist).

Infokaltim.id, Tenggarong- Kegiatan Puncak Peringatan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Tingkat Provinsi Kalimantan Timur ke-20 tahun 2023 dipusatkan di Desa Batu Batu Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara. Kegiatan tersebut berlangsung pada Rabu (19/10/202). 

Hadir dalam event tersebut Pj. Gubernur Kalimantan Timur Akmal Malik, Forkopimda Kaltim, Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah, Wakil Ketua DPRD Kaltim Muhammad Samsun, Wakil Walikota Bontang Najirah, Forkopimda Kabupaten Kukar, Forkopimda Kecamatan Muara Badak, dan LPM se-Kaltim. 

Peringatan BBGRM Tingkat Provinsi Kalimantan Timur ke-20 tahun 2023 kali ini bertemakan “Menjadikan Pelaksanaan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat ke 20 Tingkat Provinsi Kalimantan Timur Sebagai Salah Satu Gerakan Pembangunan Ibu Kota Negara di Kalimantan Timur.”  Bupati Kutai Kartanegara Edi Damansyah dalam sambutannya menyampaikan ucapan  selamat datang di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara kepada Pj Gubernur Akmal Malik. 

“Ini adalah motivasi kami untuk terus semangat membangun masyarakat Kutai Kartanegara. Semoga dengan BBGRM yang digerakkan oleh LPM, dapat memberikan manfaat bagi masyarakat,”  ujarnya. 

Dalam event tersebut Pj. Gubernur Kaltim Akmal Malik didampingi Bupati Kukar Edi Damansyah menyerahkan hadiah dan penghargaan lomba BBGRM yang diikuti LPM, Pemerintah Desa, dan Kelurahan se-Kaltim. 

BBGRM bertujuan untuk  meningkatkan kepedulian dan peran serta masyarakat berdasarkan semangat kebersamaan, kekeluargaan, dan gotong royong untuk menuju penguatan integrasi sosial. 

[Hms|Fjn|Anl|Ads]