Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda Deni Hakim Anwar Soroti Pentingnya Ketahanan Keluarga

Deni Hakim Anwar, Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda.(Infokaltim.id/Ist).

Infokaltim.id Samarinda- Menghadapi tantangan dunia masa depan, Deni Hakim Anwar, Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda, menyoroti pentingnya ketahanan keluarga sebagai inti upaya pembangunan di Samarinda. Menurut Deni, pembangunan yang berkelanjutan di kota ini sangat bergantung pada kekokohan struktur keluarga.

“Pondasi utama pembangunan di Samarinda adalah ketahanan keluarga. Ini kunci untuk menghadapi berbagai tantangan masa depan,” kata Deni.

Meskipun tingkat kekerasan terhadap perempuan dan anak di Samarinda relatif rendah, Deni menegaskan bahwa pemerintah dan legislatif tetap serius dalam menghadapi tantangan ini, dengan tujuan mengurangi kekerasan terhadap perempuan dan anak.

Selain upaya penegakan hukum dan dukungan kepada korban yang telah diambil oleh pemerintah, Deni juga menekankan pentingnya program pendidikan dan kesadaran akan ketahanan keluarga. “Peran pemerintah, DPRD, dan masyarakat sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman di Samarinda,” ujar politikus Partai Gerindra tersebut.

Deni berharap kerja sama antara pemerintah, DPRD, dan masyarakat dapat menguatkan ketahanan keluarga dan menjadikan Samarinda contoh dalam penciptaan lingkungan yang mendukung keluarga.

“Kami mengharapkan dukungan bersama dari semua pihak, bukan hanya pemerintah, untuk menekan kasus kekerasan dan memperkuat ketahanan keluarga,” tutur Deni.

[Anl|Ads]