Serius Jajaki Pencalonan Wali Kota Samarinda, Tim Agus Suwandi Sambangi Kantor DPC PDIP Ambil Formulir Pendaftaran

Tim Agus Suwandi, Sulaiman Attase dan Muhammad Ridho saat menerima penyerahan formulis dari Sekretaris DPC PDIP Samarinda, Achmad Sofyan. (infokaltim.id/ist).

Infokaltim.id, Samarinda- Pemilihan kepala daerah (pilkada) Kota Samarinda tahun 2024 sudah mulai nampak ke permukaan, semua bakal calon sudah mulai bergerak. Salah satunya adalah Agus Suwandy yang berniat maju pada pemilihan serentak Wali Kota pada November 2024 mendatang.

Melalui tim bakal calon Wali Kota Samarinda, Agus Suwandy yaitu Sulaiman Attase dan Muhammad Ridho menyambangi Kantor DPC PDIP di Jalan Mayjen Sutoyo eks Remaja untuk mengambil formulir pencalonan yang disambut Sekretaris DPC PDIP Samarinda, Achmad Sofyan dan jajarannya.

Sulaiman Attase menyebutkan pihaknya mengambil formulir di Kantor DPC PDIP Samarinda untuk Agus Suwandy yang bakal mencalonkan diri menjadi Wali Kota Samarinda.

“Iya kami ke Kantor DPC PDIP Samarinda disambut dengan hangat oleh sekretaris dan jajarannya, bahwa kami diperintahkan untuk mengambil formulir pencalonan,” ungkap Sulaiman Attase, Kamis (25/04/2024).

Sulaiman mengatakan Agus Suwandy merupakan kader terbaik Partai Gerindra sehingga pihaknya memutuskan agar dicalon menjadi Wali Kota Samarinda.

“Dan ini sesuai dengan perintah DPP Partai Gerindra,” tegasnya.

Dia mengaku pencalonan Agus Suwandy merupakan perintah DPP Partai Gerindra dan telah memutuskan agar Anggota DPRD Kaltim itu maju menjadi calon Wali Kota Samarinda.

“Saat ini memang sudah ada perintah DPP tapi belum ada surat rekomendasi resmi. Tapi sudah ada perintah, kami berjalan sesuai dengan perintah itu,” ujarnya.

Dikatakan Sulaiman, bahwa pihaknya tidak akan berani mencalonkan Agus Suwandy hingga mengambil formulir kalau tidak ada instruksi dari DPP Partai Gerindra.

“Rekomendasi kami tunggu, tapi kami jalankan dulu perintah pusat,” tukasnya.

Politisi Senior Partai Gerindra ini mengaku bahwa, belum ada surat resmi dari DPP Gerindra itu karena pengurus pusat sedang sibuk mengurus pemilihan presiden yang sedang ada gugatan di Mahkamah Konstitusi.

“Karena kebetulan Pak Prabowo lagi sibuk penetapan presiden sehingga dengan itu belum ada menerima, tapi kami jalani perintah yang ada karena mengejar waktu dan tahapan pilkada ini, tentu kami juga mensolidkan tim, kerjasama tim, sehingga semua ini harus sambil dijalankan,” sebutnya.

Untuk saat ini kata Sulaiman DPP Partai Gerindra memerintah Agus Suwandy untuk calon Wali Kota Samarinda, tidak ada perintah selain Agus.

“Sejauh ini kami hanya diperintahkan (Agus Suwandy jadi calon, red), jadi itu yang saya lakukan,” ujar Sulaiman.

Sulaiman Attase (kanan) dan Achmad Sofyan (kiri).

Dengan pengambilan formulir itu, kata Sulaiman, pihaknya akan mengembalik formulir secepatnya ke DPC PDIP Samarinda sesuai waktu yang ditentukan.

Sementara Achmad Sofyan mengapresiasi tim Agus Suwandy untuk mengambil formulir di Partai Banteng Moncong Putih tersebut, karena mereka membuka semua dan siapa saja untuk mengambil formulir mendaftar sebagai calon Wali Kota Samarinda.

“Kami sudah membuka pada 15 April lalu, dan berakhir pada 15 Mei 2024. Teman-teman dari Partai Gerindra mengambil formulir untuk Pak Agus Suwandy, kami merasa bangga dan terhormat sekali. Karena tradisi koalisi ini akan terus berlangsung, dan sebelumnya sudah kami berkoalisi juga periode sebelumnya, kalaupun berganti penganti saya pikir itulah dinamika politik,” ungkapnya.

Sofyan mengatakan pihaknya tentu menerima siapapun yang menjadi calon Wali Kota Samarinda maupun Wakil Wali Kota. Sejauh ini, kurang lebih 5 orang yang sudah mengambil formulir di PDIP.

“Dan kami tetap masih membuka kepada siapa saja,” ujarnya.

Sofyan mengatakan, saat ini mereka fokus untuk membuka pendaftaran, untuk koalisi tentu ada saatnya dan ada waktunya, dan semua itu ada mekanisme partai masing-masing.

[hrd]