Sesuaikan Arah Kebijakan Nasional, Komisi II DPRD Samarinda dan Bappeda Lakukan Rapat

Suasana rapat jajaran Komisi II DPRD Samarinda dengan Bappeda. (Infokaltim.id/ist).

Infokaltim.id, Samarinda- Jajaran Komisi II DPRD Kota Samarinda menggelar rapat dengan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) membahas dan mendengarkan pemaparan perubahan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2021-2026 sebelum dilakukan paripurna, rapat tersebut diselenggarakan di Ruang Utama Gedung DPRD Samarinda, Jalan Basuki Rahmat, Kamis (09/03/2023).

Rapat yang dipimpin Ketua Komisi II DPRD Samarinda, Fuad Fakruddin itu menyebutkan, bahwa perubahan alasan perubahan RPJMD itu disebabkan adanya penyesuai kebijakan kebijakan nasional tentang ibu kota negara (IKN) Nusantara.

“Karena ada arahan dari pemerintah pusat selain Samarinda ini menjadi kota penyangga maka pembangunan strategis juga akan dikerjakan, bahkan mempersiapkan investasi yang masuk. Karena itu RPJMD kita butuh penyesuain,” ujarnya.

Dalam RPJMD juga, disebutkan Fuad, program unggulan Pemkot Samarinda perlu dimasukan agar program daerah tetap berjalan, begitu juga kebijakan pembangunan nasional pun berjalan.

“Harus ada integrasi 10 program unggulan ke dalam program pembangunan daerah secara utuh, sebagai strategi untuk mencapai sasaran pembangunan secara efektif, dengan menetapkan indikator sasaran yang relevan untuk masing-masing program unggulan,” pungkasnya.

Politikus Gerindra itu menyebutkan perubahan RPJMD ini diharapkan mampu menjaga iklim investasi di Samarinda sehingga dampaknya ke masyarakat semakin membaik. Karena itu, RPJMD ini sebagai wajah masa depan pembangunan Kota Tepian ini sebagai Kota Pusat Peradapan.

“Tentu banyak program nasional yang strategis bakal masuk ke Kaltim khususnya di Samarinda, karena salah satu kota penyangga IKN,” tuturnya. 

[Ard | Ads]