Infokaltim.id,PPU – Anggota DPRD Penajam Paser Utara (PPU) dari Dapil Waru-Babulu, Roman Rading, mengungkapkan keprihatinannya terhadap dampak negatif yang ditimbulkan oleh aktivitas tambang batu bara di Desa Sesulu, Kecamatan Babulu, terutama terkait dengan kondisi jalan dan kerusakan lingkungan hidup.
Meskipun operasi tambang tersebut memiliki izin dari pemerintah pusat, Roman menekankan pentingnya perhatian dari Pemkab PPU dan perusahaan tambang untuk mengatasi masalah lingkungan yang timbul.
“Jalan rusak akibat aktivitas pertambangan sangat merugikan masyarakat sekitar. Saya mengerti bahwa izin pertambangan dikeluarkan oleh pemerintah pusat, namun itu tidak boleh menjadi alasan untuk mengabaikan dampak lingkungan,” jelas Roman Rading.
Menurutnya, dampak operasional tambang batu bara ini telah menciptakan kondisi jalan yang memburuk, yang sangat memengaruhi mobilitas dan kenyamanan warga.
Roman mendesak agar perusahaan tambang bertanggung jawab secara sosial atas dampak yang ditimbulkan melalui program Corporate Social Responsibility (CSR). Ia menegaskan bahwa perusahaan harus memberikan kontribusi nyata dalam perbaikan jalan yang terdampak dan memberikan kompensasi kepada masyarakat setempat.
“Perusahaan harus proaktif dalam memperbaiki jalan yang rusak dan memberikan kompensasi kepada masyarakat. Itu merupakan bagian dari tanggung jawab sosial mereka,” tambahnya.
Selain itu, Roman meminta pemerintah daerah untuk lebih tegas dalam mengawasi dan memastikan bahwa perusahaan-perusahaan tambang memenuhi kewajiban sosial dan lingkungannya. Ia menilai bahwa kondisi infrastruktur yang layak dan lingkungan yang sehat adalah hak dasar masyarakat yang tidak boleh dikorbankan untuk kepentingan industri.
“Harus ada sinergi antara pemerintah daerah dan perusahaan untuk memastikan bahwa eksploitasi sumber daya alam tidak merugikan masyarakat lokal,” ungkap Roman.
Dia mendorong agar Pemkab PPU memiliki peran penting dalam menjalin koordinasi dengan perusahaan untuk memastikan bahwa dampak buruk terhadap infrastruktur dan lingkungan dapat ditekan.
Roman berharap adanya upaya konkrit dari semua pihak terkait untuk mengatasi dan memitigasi permasalahan yang diakibatkan oleh aktivitas tambang. Ia menekankan bahwa selain memastikan legalitas operasi, keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat sekitar juga harus menjadi prioritas yang tidak boleh diabaikan.