Generasi Muda Harus Libatkan Diri di Sektor Pertanian Berbasis Teknologi

Wakil Ketua Komisi II DPRD Samarinda, Fahruddin. (Infokaltim.id/Suhardi).
Wakil Ketua Komisi II DPRD Samarinda, Fahruddin. (Infokaltim.id/Suhardi).

Infokaltim.id, Samarinda- Wakil Ketua Komisi II DPRD Samarinda, Fahruddin mengajak generasi milenial untuk terlibat dalam bidang pertanian.

Hal itu menurut Fahruddin Dalam rangka menjaga ketahanan pangan dan mengantisipasi kelangkaan kebutuhan pokok serta terjadinya krisis pangan di masa yang akan datang,

Dia mengatakan, saat ini terlihat sangat kurang minat generasi milenial untuk terlibat dalam bidang pertanian. Padahal, di daerah maju, pertanian bukan hanya dikerjakan oleh kalangan tua, tetapi juga oleh anak muda.

“Dalam membangun sektor pertanian kita akan menggerakkan generasi muda agar lebih tertarik dan terlibat dalam pertanian, kita upayakan memberikan bimbingan untuk menjadi seorang petani milenial,” Kata Fahruddin.

“Kita ingin mendorong generasi muda untuk terlibat dalam pertanian demi memenuhi kebutuhan pangan lokal,”Tambahnya.

Maka dari itu, pihaknya berkomitmen untuk bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Samarinda dalam mengatasi tantangan ini.

“Kita juga harapkan ada peningkatan anggaran untuk sektor pertanian di Samarinda, mengingat sebagian besar bahan makanan kita didapatkan dari luar daerah,” tutupnya.

[hrd|ads]