Ketua DPRD Samarinda Hadiri Resepsi Peringatan HUT Bankaltimtara ke-58, Harap Ekonomi UMKM Terus Disupport

Suasana pemotongan tumpeng oleh Sekda Kaltim Sri Wahyuni pada resepsi HUT Bank Kaltimtara ke-58 Tahun yang dihadiri KEtua DPRD Samarinda, Sugiyono. (infokaltim.id/Ist).

Infokaltim.id, Samarinda- Ketua DPRD Samarinda, Sugiyono hadiri resepsi peringatan hari ulang tahun (HUT) Bankaltimtara Ke 58 bertempat di Ruang Serbaguna Lantai 6 Bankaltimtara Pusat Jalan Jenderal Sudirman,

Resepsi HUT Bankaltimtara terlihat hadir dari stakeholder dari jajaran Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur yaitu Pj Gubernur Kaltim yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim Sri Wahyuni, Ketua DPRD Provinsi Kaltim Hasanuddin Mas’ud, Wakil Ketua DPRD Provinsi Kaltim Seno Aji serta Anggota DPRD Provinsi Kaltim, hadir pula Walikota Samarinda yang diwakili oleh Assisten 3 Pemerintah Kota Samarinda Ali Fitri.

Dengan dilakukannya pemotongan tumpeng oleh Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim Sri Wahyuni maka resepsi perayaan HUT Bankaltimtara ke 58 telah selesai dilaksanakan dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama oleh pejabat daerah yang hadir.

Sugiyono selaku ketua DPRD Kota Samarinda mengucapkan selamat ulang tahun Bankaltimtara ke 58, ia mendoakan agar Bankaltimtara senantiasa menjadi perbankan yang lebih baik dan lebih maju untuk kedepannya.

“Dengan ulang tahun Bank Kaltimtara ini saya berharap kepada seluruh jajaran dan direksi Bankaltimtara di usia yang ke 58 ini semoga tetap terus melakukan transformasi dalam pelayanan kepada nasabah terutama dalam mempermudah melayani nasabah UMKM,” pintanya.

Menurutnya, dengan permudah pelayanan dan kebijakan untuk UMKM tentu ekonomi akan semakin membaik, karena UMKM adalah ujung tombak petumbuhan ekonomi masyarakat.

“Kita harus dorong UMKM terus berkembang, tentu akan butuh modal yang tidak sedikit. Jadi kami menginginkan agar Bank Kaltimtara ini dapat menjadi bank daerah yang memberikan kontribusinya untuk pengembangan ekonomi kreatif dan UMKM,” pungkasnya.

[Ard|Ads]