Resmi Dikukuhkan, DPWP UP Sekretariat Daerah Kukar Diharapkan Terlibat dalam Sukseskan Visi Misi Bupati

Sekda Kukar Sunggono saat membacakan sambutan di pelatikan DWP UP Sekretariat Daerah. (Infokaltim.id/Ist).

Infokaltim.id, Tenggarong- Dharma Wanita Persatuan (DWP) Unsur Pelaksana (UP) Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) masa bakhti 2019-2024 resmi dikukuhkan.

Pengukuhan dilakukan oleh Ketua DWP Kukar, Yulaikah Sunggono dan disaksikan Sekda Kukar Sunggono, Asisten III Setkab Kukar Totok Heru Subroto, serta beberapa Kepala Bagian dilingkungan Setkab Kukar, serta perwakilan DWP Kabupaten Kukar di ruang Serbaguna Kantor Bupati Kukar, Kamis (17/3/2022).

Yulaikah Sunggono dalam arahannya mengucapkan selamat kepada pengurus DWP UP Sekretariat Daerah yang baru saja dikukuhkannya tersebut, menurutnya unsur pelaksana kepengurusan DWP Sekretariat Daerah merupakan unsur pelaksana yang pertama kali dikukuhkan dilingkup Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang ada di Kabupaten Kukar, ke depan akan menyusul juga dikukuhkan unsur pelaksana DWP UP Badan, Dinas dan kantor yang ada di Kukar.

Yuliakah Sunggono mengatakan bahwa pengukuhan tersebut baru bisa terlaksana sekarang, dikarenakan kondisi pandemi Covid-19 yang menimpa seluruh Indonesia tidak terkecuali di Kabupaten Kukar.

“Kita semua tahu beberapa tahun terakhir ini kita dilanda pandemi Covid-19, sehingga kegiatan ini baru bisa kita laksanakan sekarang,” ucap Yulaikah.

Ditambahkannya, dirinya berharap kepada para pengurus yang baru kedepan bisa menjadikan DWP UP Sekretariat Daerah melalui beberapa bidang yang terdapat di dalamnya menjadi lebih maju, berprestasi, serta berpotensi khususnya dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang ada di organisasi tersebut, sehingga kedepan diharapkannya keberadaan organisasi DWP Sekretariat Daerah menjadi organisasi yang tangguh.

“Mudah-mudahan setelah dikukuhkannya kita bisa berkolaborasi dan bersinergi bersama pemerintah daerah dimana suami kita bertugas, serta bisa menciptakan inovasi, berkreasi serta berprestasi dalam segala bidang,” ungkapnya.

Sementara itu, dalam sambutan Bupati Kukar yang dibacakan Sekda Kukar Sunggono mengucapkan selamat kepada jajaran pengurus DWP UP Sekretariat Daerah yang baru saja dikukuhkan, diharapkan mampu menjalankan amanah yang diberikan dengan sebaik-baiknya.

Lebih lanjut, Sunggono mengatakan DWP adalah sebuah organisasi yang beranggotakan istri para Pegawai Negeri Sipil (PNS), dengan tujuan utama didirikannya untuk meningkatkan kualitas sumber daya anggota keluarga dari PNS untuk mencapai kesejahteraan nasional dengan berpedoman pada panca darma yang mendasari aktivitas seluruh anggotanya.

“Para anggota DWP UP Sekretariat Daerah benar-benar memahami dan mampu menjalankan serta mewujudkan tujuan dan mempedomani panca darma tersebut, sehingga dapat direalisasikan dalam setiap kehidupan keluarga PNS khususnya yang berada di Kabupaten Kukar,” ujarnya.

Sunggono menambahkan, ke depan berbagai tantangan, ancaman dan hambatan yang dihadapi jajaran PNS dalam pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagai abdi negara akan semakin tinggi, yang dapat teridentifikasi secara umum sehingga membutuhkan kemampuan khusus dalam mengantisipasi, mencegah dan menangani permasalahan negatif yang muncul dalam dinamika keluarga dan masyarakat serta pemerintahan.

Oleh sebab itu, menurutnya dibutuhkan strategi dan kemampuan segenap pengurus dan anggota DWP yang mampu membangun sebuah sinergitas, harmonisasi dan kolaborasi bersama para suami selaku PNS, agar menjadi tangguh serta bertanggung jawab untuk berperan secara aktif, responsif, cepat dan tepat terlibat dalam pencegahan serta mengantisipasi, situasi dan kondisi negatif yang mungkin terjadi khususnya dilingkungan keluarga.

“Pemkab Kukar terus berkomitmen dan sangat mendukung pelaksanaan kegiatan pembangunan di daerah yang responsif gender, karena itu sejalan dengan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Kutai Kartanegara periode 2021-2026,” terangnya.

Dengan itu, kata dia, bertujuan untuk mewujudkan masyarakat Kukar yang sejahtera dan berbahagia dengan semboyan Kukar Idaman. Berkenan dengan itu dirinya mengajak segenap pengurus dan anggota DWP yang baru saja dikukuhkan untuk mengambil peran dan terlibat secara bahu-membahu bekerja keras bersama pasangan hidupnya.

“Agar apa yang menjadi tujuan pemerintah daerah dapat diwujudkan secara nyata,” harapnya.

[Rzf|Sdh|Ads]