Rekrut Pimpinan Baru, Pemkot Samarinda Buka Seleksi Calon Direksi BUMD PDPAU

Infokaltim.id, Samarinda Plh Walikota Samarinda Sugeng Chairuddin sebut segera buka calon direksi baru di Perusahaan Daerah Pergudangan dan Aneka Usaha (PDPAU) Samarinda.

Pimpin rapat persiapan seleksi Direksi PDPAU Samarinda, Sugeng menyebutkan perekrutan tersebut sesuai peraturan minimal 6 bulan sebelum adanya pergantian maka dipersiapkan lebih dahulu calon-calon yang bakal menduduki jabatan direksi badan usaha milik daerah (BUMD) Samarinda tersebut.

“Rapat ini adalah proses awal pembahasan persiapan seleksi direksi PDPAU Kota Samarinda yang akan berakhir pada 18 Juli 2021 yang akan datang” jelas Sugeng di ruang rapat Sekda di balaikota Samarinda, Rabu (24/2/2021).

Pihak Pemkot tengah mengodok untuk menyiapkan prosedur dan tahapan perekrutan calon direksi. Nantinya akan dilaporan kepada Walikota baru Andi Harun-Rusmadi yang bakal di lantik 26 Februari 2021 mendatang

Sementara kata Kabag Ekonomi, Ibrohim mwngatakan PDPAU selama ini memberikan kontribusi untuk Pemkot Samarinda, namun kepemimpinan direksi ini juga akan berakhir sehingga sudah sewajarnya diadakan seleksi direksi yang baru.

“Sebenarnya bila direksi lama yang dipimpin oleh Bapak Khairul Fadly ingin mengikuti seleksi lagi di peraturan yang ada syaratnya 3 tahun berturut-turut harus mendapatkan predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) tetapi PDPAU kita hanya mendapatkan Wajar Dengan Pengecualian (WDP),” ungkap Ibrohim.

Dia menilai kinerja direksi sebelumnya berangsur membaik, ditandai dengan mampu membayar hutan-hutan PDPAU hingga pesangon karyawan.

Lanjutnya, direksi sebelumnya yaitu Khairul akan berakhir periodesasinya, namun pihak Pemkot masih menggarap aturan untuk diadakan seleksi, bilamana peraturan menegaskan tidak bisa menjabat lagi, maka diadakan seleksi secara proporsional dan merekrut tenaga baru yang profesional pada bidang yang dibutuhkan.

{SDH}