Bupati dan Wakil Bupati Tana Tidung Resmi Dilantik, Pemuda Ini Ingatkan Pembangunan Harus Merata

Infokaltim.id, SamarindaResmi dilantik pasangan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tana Tidung masa jabatan 2021-2024, pada Jum’at, 26 Februari 2021. Masyarakat menaruh harapan besar bagi pemimpin baru dilantik.

Kabupaten Tana Tidung yang terletak di Provinsi Kalimantan Utara ini, yang dimekarkan pada 2007 silam. Kini memiliki pemimpin baru mampu mempunyai program terobosan untuk pembangunan di Bumi Upun Taka julukan Kabupaten Tana Tidung tersebut.

Ibrahim Ali dan Hendri merupakan Bupati dan Wakil Bupati yang baru dilantik ini, mendapatkan titipan dengan harapan besar dari kalangan pemuda, salah satunya mantan Ketua Umum PMKRI Kota Samarinda periode 2019-2020 yaitu Agustinus Yantul, bahwa dirinya menginginkan bupati yang baru dilantik segera tunaikan janji kampanyenya.

Saya berharap Bupati terpilih dapat mewujudkan pemerintahan yang bersih dan berpihak pada masyarakat sesuai dengan jargon saat kampanye (BERSIH), serta dapat melahirkan keadilan pembangunan atas seluruh wilayah Tana Tidung” ungkap Agustinus Yantul.

Pria yang akrab disapa Agus yang juga mahasiswa Pascasarjana Universitas Mulawarman (Unmul) Samarinda ini, mengingatkan bupati Tana Tidung tersebut, bahwa tidak boleh mempunyai program pembangunan mesti merata tidak bertumpu pada salah satu sektor saja, melainkan pembangunan semua bidang harus berjalan bersamaan.

Menurut dia, pentingnya mendorong pembangunan segala sektor bertujuan untuk memaksimalkan percepatan dan perkembangan daerah.

“semua harus berjalan, baik infrastruktur, kesehatan, pertanian terlebih pendidikan untuk mengembangangkan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk mendorong pertumbuhan dan pemerataan ekonomi masyarakat Tana tidung,” sebut Agus.

Selain itu, Agus kembali menuyarankan kepada Bupati dan Wakil Bupati yang baru, agar dalam menempatkan posisi aparat Organisasi Perangkat Daerah (OPD) sesuai dengan kemampuan dan kompetensi SDM di bidang masing-masing yang ditempatkan pada instansi tertentu, dan terus memberikan bekal dengan mengedukasi OPD agar bekerja sesuai aturan dan mengedepankan karakter.

Dia beranggapan bahwa penguatan karakter OPD itu sangat penting, pasalnya para OPD salah satu pelaksana teknis yang membantu Bupati dan Wakil Bupati Tana Tidung untuk menyukseskan pembangunan ke depan dengan baik.

Karakter ini penting karena berkaitan dengan moralitas dan kinerja. Sedangkan, kompetensi itu kemampuan dalam menjalankan visi besar tana tidung yang BERSIH”. tutup Agus.

[SD]